Rabu, 16 September 2009

FKIP UNS adakan Studium General Chemystry Misconceptions Diagnosis, Prevention, and Cure

(FKIP UNS) Senin (10/8) Pukul 09.00 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNS mengadakan Studium General Chemystry Misconceptions Diagnosis, Prevention, and Cure Pembicara adalah Prof. Dr. Hans Dieter Barker dari Institute of Didactics of Chemistry, Universitas Muenster Jerman. Acara ini bertujuan untuk menjelaskan miskonsepsi siswa terhadap pelajaran kimia. Acara yang bertajuk diskusi ini dilaksanakan di aula gedung F FKIP UNS Surakarta.
Acara tersebut diketuai oleh Drs. Sulistyo Saputro, M.Si dan dibuka oleh Dekan FKIP UNS, Prof.Dr. Furqon Hidayatullah, M.Pd yang juga dihadiri oleh Pembantu Dekan I, Prof. Dr. rer. nat. Sajidan, M.Si., Pembantu Dekan II, Drs.Sugiyanto, M.Si., Pembantu Dekan III Drs.Amir Fuady, M.Hum. terlihat juga para tamu undangan yang terdiri dari guru SBI di kota Solo, semua pimpinan jurusan dan prodi, semua dosen PMIPA, serta mahasiswa SBI. Peserta yang datang sekitar seratus orang.
Pembicara menjelaskan miskonsepsi siswa terhadap pelajaran kimia, mendiagnosis, kemudian tentang langkah pencegahan dan penanggulangannya. Di akhir acara ada tanya jawab antara peserta dengan Prof. Dr. Hans Dieter Barker. Rosa, salah satu mahasiswa SBI kimia semester VII yang ikut dalam acara tersebut, ”Senang sekali. Apalagi pembicara dari Jerman, jurnalnya sudah diinternasionalkan, bangga ada di situ apalagi anak SBI Kimia diberi kesempatan buat microteaching di depan beliau dan dikomentari. Profesornya ramah dan siap ditanya”, ujarnya.

Suci_

Tidak ada komentar:

Posting Komentar